oleh

Inspektur Lampung Utara Pemdes Bisa Menggerakan Pertumbuhan Ekonomi Desa

Realita Lampung (Lampura) – Pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir membuat aktivitas masyarakat Lampung Utara semakin dibatasi. Kondisi ini berakibat pada melambatnya pertumbuhan dan perputaran ekonomi di Kabupaten Lampung Utara.

Inspektur Kabupaten Lampung Utara, Hi. M. Erwinsyah, S. STP, MSi, meminta kepada seluruh pemerintah desa memanfaatkan penyaluran dana desa untuk digunakan menggerakan perekonomian lokal di tengah pandemi ini.

Erwin menuturkan, di tengah pandemi ini ketika arus pergerakan barang dan manusia terbatas, maka salah satu cara yang bisa digunakan agar ekonomi daerah tetap berputar adalah dengan memanfaatkan kegiatan-kegiatan ekonomi lokal.

“mohon kita bersama bisa mencintai pasar lokal tradisional yang ada dilampura ini untuk dioptimalkan,sehingga perputaran ekonomi lokal,bisa kita maksimalkan,” kata Erwinsyah selalu kepala inspektorat kabupaten lampung utara.

Erwin mencontohkan kegiatan ekonomi lokal yang bisa dilakukan adalah dengan berbelanja di daerahnya masing-masing dengan berkunjung ke pasar-pasar tradisional yang ada di lampung utara.

“Kita ingin ekonomi lampura ini cepat pulih sehingga sektor pertanian di daerah pedesaan tetap memproduksi produk pertanian, kita juga ingin kegiatan UMKM di desa tetap produksi barang-barang hasil kerajinan, misalnya makanan, minuman, barang-barang keperluan rumah tangga di desa masing-masing dan kemudian menjadi kegiatan ekonomi lokal,” ucapnya.

Erwin juga mengungkapkan bahwa memutar kegiatan perekonomian ditengah masyarakat lampung utara adalah upaya yang perlu dilakukan pemerintah kabupaten lampura tentunya dengan di dukung oleh segenap elemen masyarakat lampura di tengah-tengah pandemi virus corona, agar ekonomi dan kegiatan usaha di lampura tercinta ini tetap berjalan.

“Mari kita beli produk di pasar tradisional kita, berhenti belanja kebutuhan diluar kota, atau online karna kita tidak tau duit kita lari kemana jika belanja diluar lampung utara, kita punya pasar – pasar,Mall untuk kita bersama -sama mendorong perputaran ekonomi lokal,” pungkasnya. (IN/RD)

Komentar

Realita Lampung