Relawan LAZDAI Hangatkan Pagi Warga Kecamatan Teluk Betung dengan Sarapan Gratis

Bandar Lampung – Setelah sukses memberikan bantuan kepada korban banjir, relawan LAZDAI Peduli melanjutkan aksi sosial mereka dengan membagikan sarapan pagi di berbagai kelurahan di Kecamatan Teluk Betung Selatan, Sabtu (18/1). Kegiatan ini menyasar warga di Kampung Jembatan Beton, Kampung Kali Santer, dan Kampung Kebon Pisang, Bandar Lampung.

Sarapan pagi yang dibagikan berupa makanan siap santap seperti nasi bungkus dan lauk pauk. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu masyarakat, khususnya yang terdampak banjir sebelumnya, agar tetap dapat memulai hari dengan energi meski dalam kondisi yang serba sulit.

“Kami ingin memastikan saudara-saudara kita yang terdampak tetap bisa menikmati sarapan yang layak. Ini mungkin terlihat sederhana, tapi kami berharap bisa membantu meringankan beban mereka,” ujar Mardi, koordinator lapangan LAZDAI Peduli.

Pembagian sarapan dilakukan langsung oleh relawan ke rumah-rumah warga. Beberapa warga yang menerima bantuan mengungkapkan rasa syukur atas perhatian dan bantuan yang diberikan.

Dengan semangat gotong royong, LAZDAI Peduli terus berupaya hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini tidak hanya menjadi wujud nyata kepedulian, tetapi juga memberikan inspirasi bahwa kebersamaan mampu menguatkan di tengah kesulitan.(Rls/Budi)

 

 

 

LAZDAI Peduli akan terus melanjutkan aksi sosial ini ke daerah-daerah lain yang membutuhkan bantuan. Yuk, terus bergabung salurkan kebaikanmu melalui rekening Infaq/Sedekah:
*BSI 700-704-8108*
_a.n Yayasan LAZDAI Lampung_

Komentar