Menjelang pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (PD IWO) Kabupaten Lampung Utara menggelar doa bersama.
Doa bersama dan membaca surat yasinan oleh anggota IWO Lampung Utara ini dengan tujuan untuk kelancaran acara pelantikan dan HUT IWO di yang dilaksanakan di Kantor PD IWO Lampung Utara pada, Kamis 25 Agustus 2022 malam.
Dalam kegiatan ini pengurus IWO mengundang anak yatim secara bersama memanjatkan do’a untuk kelancaran pelaksanaan proses pelantikan Pengurus Daerah IWO Lampung Utara di Periode 2022-2027. Tujuannya kedepan bisa membawa berkah bagi pengurus IWO juga bagi Kabupaten Lampung Utara.
Ketua PD IWO Kabupaten Lampung Utara, Mirza mengharapkan, do’a yang dipanjatkan pada malam ini bisa di zabah oleh Allah SWT, sehingga pelaksanaan pelantikan pada 31 Agustus 2022 mendatang bisa berjalan dengan sukses.
“Dengan do’a dan surat Yasin yang sudah kita bacakan dan panjatkan, bisa dikabulkan oleh Allah SWT, dan kegiatan kita nanti bisa berjalan dengan lancar,” ujar Mirza.
Selain mengharapkan kesuksesan pada pelantikan nanti, Mirza juga menginginkan kepada semua anggota dan pengurus IWO Lampung Utara bisa menjadi wartawan yang religi sehingga dalam menjalankan tugas sebagai jurnalis dapat menghasilkan informasi yang positif dan mendidik.
“Selain sukses, saya juga meminta kepada anggota IWO kedepannya bisa menjadi wartawan yang agamis, bisa menjaga sopan santun dan bisa menjaga etitute sehingga karya jurnalistik yang dihasilkan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat khususnya masyarakat Lampung Utara,” kata Mirza, seraya berharap kegiatan yang telah dilakukan dan yang akan dilakukan nanti bisa membawa berkah bagi IWO dan bagi Kabupaten Lampung Utara.
Komentar