Bupati Bersama Wakil Bupati Tanggamus Beri Bantuan Untuk Masjid dan Mushola

TANGGAMUS – Bertepatan Ramadhan 1444 Hijiriah, Bupati Tanggamus Hj.Dewi Handajani bersama Wakil Bupati H. Syafe’i, memberikan bantuan secara simbolis kepada para pengurus masjid dan mushola di Kecamatan Air Naningan.

Video : Bupati Bersama Wakil Bupati Tanggamus Beri Bantuan Untuk Masjid dan Mushola

Penyerahan bantuan secara simbolis itu berlangsung di Masjid Al-Istiqomah, Pekon Air Naningan, Kecamatan Air naningan, Kabupaten Tanggamus pada, Selasa (11/4/2023).

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua PKK Kabupaten Tanggamus, Kepala KUA Kecamatan Air Naningan, Ketua dan anggota Muslimat NU Air naningan, Kapolsek Pulau Panggung Polres Tanggamus, Anggota DPRD Tanggamus Fraksi PDIP, Fraksi Partai Gerindra, dan Fraksi PKB.

Selain itu hadir juga Camat Air Naningan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Air Naningan, KUPT Puskes Air Naningan, SPLP Air Naningan, Ketua APDESI Air Naningan, Kepala Pekon se-Kecamatan Air Naningan, PKK Air Naningan, Pengurus Masjid dan Mushola Air naningan, serta Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat setempat.

Bupati Tanggamus Dewi Handajani dalam pidato sambutannya menyampaikan, bahwa dikesempatan itu hanya bisa merealisasikan bantuan kepada 1 Masjid dan 3 Mushola. Dengan besaran dana senilai 10 juta rupiah untuk masjid dan 5 juta rupiah untuk setiap mushola.

Beliau juga mengajak kepada seluruh warga masyarakat Tanggamus khususnya umat Muslim, untuk tetap menjaga kesehatan agar ibadah puasa di penghujung bulan suci Ramadhan ini dapat berjalan lancar sampai dengan hari Raya nanti.

Ditempat terpisah, Kepala Pekon Air Naningan Tri Sugianto, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Tanggamus yang sudah memberikan bantuan tersebut.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten yang sudah memberikan bantuan tersebut. Hal itu merupakan wujud perhatian pemerintah terhadap warga yang beragama muslim untuk keberlangsungan khusuknya beribadah,” terang Tri sugianto.

Sugianto pun menjelaskan, bahwa jumlah Masjid dan Mushola di Pekon Air naningan saat ini ada 12 Masjid dan 9 Mushola. (Hadi Haryanto)

Komentar