Pengurus PWI Provinsi Lampung Halal Bihalal Bersama Pengurus PWI Kabupaten Lampung Utara

Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung silaturahmi dan halal bihalal bersama pengurus PWI Kabupaten Lampung Utara.

Silaturahmi pengurus PWI Provinsi Lampung bersama pengurus PWI Kabupaten Lampung Utara itu berlangsung di Balai Wartawan Efendi Yusuf pada, Selasa (23/4/2024).

Kunjungan silaturahmi pengurus PWI Lampung itu langsung dikomandoi oleh Ketua PWI Provinsi Lampung, Wirahadikusumah bersama Sekretarisnya Andi Syahputra Panjaitan dan didampingi pengurus lainnya, Wakabid Organisasi Eka Setiawan, Lukmamsyah, Segan Petrus Simanjuntak, dan Hermansyah.

Kehadiran pengurus PWI Lampung itu disambut hangat oleh Ketua PWI Kabupaten Lampung Utara, Evicko Guantara bersama Lutfansyah (Sekretaris) dan Ria Oktasari (Bendahara) beserta pengurusnya.

Turut hadir dalam silaturahmi dan halal bihalal Pengurus PWI Lampung bersama pengurus PWI Kabupaten Lampung Utara tersebut, para penasehat PWI setempat. (Budi Irawan)

Komentar