Upacara HUT RI ke 79 Kecamatan Bukit Kemuning Berlangsung Meriah

BUKIT KEMUNING – Masyarakat Kecamatan Bukit Kemuning tumpah ruah memadati lapangan dwikora Jalan Darma Bakti Kelurahan Bukit Kemuning, untuk menyaksikan secara langsung pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ( HUT RI). Yang berlangsung meriah dengan berbagai atraksi dari peserta baik dari sekolah tingkat TK, SD, SMP, SMA dan Umum, Sabtu (17/08/2024).

Dalam upacara peringatan HUT RI tersebut juga, menampilkan tarian kolosal yang melibatkan sebanyak 520 penari yang berasal dari seluruh sekolah tingkat SD, SMP, dan SMA se Kecamatan Bukit Kemuning.

Dalam sambutan Pj. Bupati Lampung Utara Aswarodi, yang dibacakan ileh Camat Bukit Kemuning Hendri Dunan, menyampaikan bahwa perayaan HUT ke-79 ini akan menjadi motivasi tambahan untuk lebih keras dalam bekerja dan melayani rakyat. Dengan demikian, kesejahteraan rakyat dan kemajuan Lampung Utara tak hanya akan menjadi cita-cita saja tanpa terlaksana.

“ Melalui semangat persatuan dan kesatuan ini, diharapkan dapat membawa Lampung Utara menuju kemajuan dan kesejahteraan yang lebih gemilang. Mari kita dukung dan doakan bersama agar Kabupaten Lampung Utara dapat terus berkembang dan menjadi daerah yang semakin maju, sejahtera, dan membanggakan,” tandas Hendri.

Usai pelaksanaan upacara pengibaran bendera, Camat beserta uspika langsung melakukan ziarah ke makam pahlawan dan dilanjutkan dengan atraksi budaya yang berlangsung sangat meriah di sepanjang jalan protokol dan finish kembali di lapangan dwikora. ( Noval)

Komentar