RA Habibie Terpilih Aklamasi Jadi Ketua PPI Lampung Utara Periode 2025-2030

LAMPUNG UTARA — Pengurus Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Lampung Utara menggelar Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke X, dan RA Habibie, S. STP, MM, terpilih secara aklamasi.

Muskab PPI Kabupaten Lampung Utara untuk masa Bhakti Tahun 2025-2030 itu berlangsung di Gedung Pusiban Agung Kotabumi pada, Sabtu (12/4/2025).

Hadir dalam acara tersebut, Ketua Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Lampung, Doni Ferdian, Asisten I Pemkab Lampung Utara Mankodri, Kepala Kesbangpol Mat Sholeh, Kepala Dispora Imam Hanafi, Kepala Cabang Bank Lampung Kotabumi Ahmad Farid, Ketua KPU, tokoh pemuda, tokoh masyarakat, serta organisasi perangkat daerah setempat dan tamu undangan lainnya.

Dalam kegiatan itu, Panitia Pelaksana kegiatan, Andi Irawan menyampaikan ungkapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Lampung Utara yang telah memberikan support kepada PPI setempat.

“Tak lupa juga, kami segenap panitia pelaksana menyampaikan ucapan terimakasih kepada senior purna paskibraka Indonesia dan peserta yang telah hadir,” ujarnya.

Ucapan yang sama juga disampaikan Ketua Purna Paskibraka Indonesia Provinsi Lampung, Doni Ferdian dan dia mengharapkan Pemkab Lampung Utara untuk terus melakukan pembinaan kepada pengurus Purna Paskibraka Indonesia Lampung Utara dengan harapan bibit-bibit terbaik akan terus bertumbuhan kedepannya.

Lalu, Asisten I Pemkab Lampung Utara, Man Kodri mewakili Bupati Lampung Utara Hamartoni Ahadis juga menyampaikan permohonan maaf dikarenakan Bupati berhalangan hadir dalam kegiatan tersebut.

Disampaikannya, bahwa Purna Paskibraka Indonesia (PPI) bukan hanya sekedar alumni, “Saya berharap kepada ketua terpilih, agar bisa meningkatkan integritas Paskibraka Kabupaten Lampung Utara ke jenjang Nasional,” kata Man Kodri.

Kemudian, dia melanjutkan membuka secara resminkegiatan itu, dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim acara Musyawarah Kabupaten (Muskab) Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Lampung Utara secara resmi saya buka, ucapnya.

Dalam acara itu, RA Habibie, S. STP, MM, yang terpilih secara aklamasi menjadi Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Lampung Utara pada periode 2025-2030, memaparkan visi dan misinya untuk membawa Paskibraka Kabupaten Lampung Utara mencapai industri dan prestasi Nasional.

“Visi saya akan menjadikan Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Lampung Utara sebagai organisasi yang maju dan bermartabat dan di cintai oleh masyarakat serta sejajar dengan organisasi pemuda lainnya,” kata Habibie.

Untuk itu, lanjut Habibie yang menekankan pentingnya kolaborasi antara purna paskibraka Indonesia, pengurus provinsi, pengurus kabupaten, agar tetep solid dalam berkomunikasi.

“Organisasi Paskibraka ini bukan sekadar baris-berbaris, tapi sebagai industri melahirkan bibit-bibit yang berpotensi untuk mengharumkan nama daerah, khusus Kabupaten Lampung Utara,” ujarnya.

Lebih lanjut, dikatakannya, pengurus PPI atau organisasi ini bukan sekadar arena kita mencari kebugaran atau kesehatan tapi juga industri, ucapnya.

Selain itu, Paskibraka bisa memberikan dampak ekonomi yang signifikan kepada masyarakat. Selanjutjua, Paskibraka harus bisa melahirkan anak muda berprestasi.

“Sebagai industri harus bisa melahirkan lapangan kerja sebesar-besarnya bagi anak muda kedepannya,” kata Habibie.

Intinya, di dalam lma misi yang disampaikannya tersebut, Habibie menekankan Paskibraka bisa berskala Nasional dan internasional kedepannya. (**)

Komentar