Dua Anggota Paskibraka Lampung akan Bertugas Pengibaran Bendera di IKN

Bandarlampung — Pj. Gubernur Lampung Samsudin menerima dua anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) asal Provinsi Lampung yang akan menjalankan tugas pengibaran bendera di IKN saat 17 Agustus 2024 mendatang.

Keduanya yakni Alvin Febian Siagian siswa SMAN 2 Bandar Lampung dan Mutia Al Vanie siswi SMAN 1 Kota Gajah, diterima Pj. Gubernur Lampung Samsudin di Mahan Agung, Bandarlampung, Rabu (10/7/2024).

Pada kesempatan tersebut, Pj. Gubernur Samsudin mengucapkan selamat kepada Alvin dan Mutia karena telah terpilih sebagai anggota Paskibraka.

Ia juga mengungkapkan rasa bangganya kepada kedua putra-putri terbaik Lampung tersebut.
“Jaga nama baik Lampung, karena keberadaan ananda berdua ini adalah mewakili Provinsi Lampung,” ujar Pj. Gubernur Samsudin.

Samsudin berpesan untuk mempersiapkan segala hal saat melakukan pelatihan hingga pelaksanaan pengibaran bendera nantinya.

Kepada Orangtua Alvin dan Mutia, Pj. Gubernur Samsudin berpesan untuk selalu memberikan semangat kepada anaknya, dan mendoakan agar berjalan dengan baik.
“Ikhlas dan doakan agar berjalan dengan baik,” ujarnya.

Hadir dalam audiensi tersebut Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Lampung (Kesbangpol) M. Firsada, Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Bandar Lampung, Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Lampung Tengah, serta Orangtua dari Alvian dan Mutia. (Adpim)

Komentar