Janji ALB – Erlina Gaji Honda Standar UMR

Aria Lukita Budiwan, ST (ALB) – Erlina, SP, MH Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesisir Barat perioode 2021 -2026

Realita Lampung – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pesisir Barat nomor dua (20, Aria Lukita Budiwan, ST (ALB) – Erlina, SP, MH, berjanji jika diamanahkan masyarakat untuk memimpin Negeri Para Saibatin dan Ulama akan realisasikan gaji honor daerah (Honda) setara upah minimum regional (UMR).

Aria Lukita Budiwan, ST (ALB) – Erlina, SP, MH

Janji itu dikatakan, Aria Lukita Budiwan, ST (ALB) ketika dikonfirmasi media Realita Lampung jika dirinya bersama Erlina terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada serentak pada 9 Desember 2020 mendatang. 

“Tenaga honda selama ini penghasilannya sekitar satu juta rupiah. Untuk itu kita akan meningkatkan pengasilan honda sesuai UMR, dengan demikian meningkatkan kualitas kerja mereka,” kata Aria Lukita yang akrab sapaan Dang Luki itu kepada media Realita Lampung, di Posko Kemenangan, Kamis 21 Oktober 2020.

Selain itu, lanjutnya, juga akan tersedianya lapangan pekerjaan di Kabupaten Pesisir Barat itu yang menjadi program ALB – Erlina. Dengan adanya lapangan pekerjaan itu untuk menyerap tenaga kerja dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Disinggung mengenai pembangunan dan infrastruktur, Dang Luki menjelaskan bahwa program-program tersebut telah tersusun yang akan dijalankan pada roda pemerintahan nantinya.

“Kita akan teruskan pembangunan kantor bupati yang saat ini sudah ada, dan tidak menggunakan dana APBD, akan kita bangun dengan dana dari pusat,” ungkapnya.

Sementara itu Calon Wakil Bupati Pesisir Barat, Erlina di tempat yang sama, menambahkan, mengenai kesehatan di Pesisir bBarat juga akan ditingkatkan baik dari fasilitas, tenaga medis, dan juga alat kesehatan (alkes).

“Pesisir Barat sudah ada rumah sakit M. Tohir dan juga enam puskesmas rawat inap. Namun kita merujuk pasien ke rumah sakit luar Pesisir Barat, karena belum terpenuhinya alkes pada rumah sakit kita saat ini. Kedepan program kita ialah meningkatkan semuanya,” pungkasnya. (MR/**)

Komentar