DDSP Buka Kotak Koin Donasi

Realita Pringsewu – Dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan, organisasi Donor Darah Sukarela Pringsewu (DDSP) membuka donasi berupa Kotak Koin Donasi DDSP.

Kotak Koin Donasi DDSP ini di-launching oleh Wakil Bupati Pringsewu, Dr. H. Fauzi, SE, M.Kom, Akt, CA, CMA, didampingi Ketua DDSP, Teguh Setiawan beserta para pengurus dan anggota di sekretariat DDSP, Pringsewu. Acaranya sudah dilangsungkan, Kamis (17/12/2020) kemarin.

Dalam kegiatan itu Wabup Pringsewu, memberikan sambutan dan memberi apresiasi sekaligus mendukung ide serta kegiatan tersebut, sebagai salah satu bentuk solidaritas serta rasa kesetia kawanan sosial dan kemanusiaan.

Bahkan Wabup menghimbau dan mengajak baik relawan maupun seluruh masyarakat yang ingin berpartisipasi secara sukarela dalam kegiatan sosial serta kemanusiaan tersebut, dalam rangka membantu warga masyarakat baik yang sedang tertimpa musibah maupun untuk membantu pertolongan pengobatan, agar dapat menyisihkan sebagian rezekinya melalui kotak donasi.

Menurutnya, seberapapun yang diberikan secara ikhlas, tentunya akan sangat berarti dan membantu mereka yang sangat memerlukan. “Mari kita sisihkan sebagian rezeki kita untuk diberikan kepada mereka yang membutuhkan. Semoga dengan keikhlasan kita dalam berbagai, rezeki kita akan diberikan keberkahan serta dilipat gandakan oleh Allah SWT. Mari berbagi tanpa mengurangi”, ujarnya. (KOMF/SH/*)

Komentar