oleh

Asisten Minta Masyarakat Bersama Pantau Kinerja Kades

Realita Lampung (Sungkai Jaya) – Asisten I Pemerintah Kabupaten Lampung Utara minta seluruh elemen masyarakat secara bersama-sama memperhatikan kinerja Kepala Desa yang benar-benar mengabdi untuk kepentingan masyarakat dan kemajuan desa.

Pernyataan itu disampaikan Asisten I Bidang Pemerintahan Kabupaten Lampung Utara, Mankodri pada acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan di Kecamatan Sungkai Jaya, Senin 15 Februari 2021.

Secara tegas, Mankodri menyampaikan permintanya kepada para tokoh agama, tokoh masyarakat, dan elemen masyarakat untuk bisa bersama-sama melihat kinerja kepala desa dan calon Kepala Desa yang betul-betul ingin berbuat dan mengabdi kepada masyarakat di wilayah kerjanya.

Hal itu disampaikannya dikarenakan dirinya beserta jajaran perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD) telah sampai lebih dulu di kantor kecamatan setempat sementara ada beberapa kepala desa dan perwakilan jajaran pemerintah desa kedatangannya di acara tersebut ada dibelakang jajaran dari Pemerintah Kabupaten.

“Kami dari kabupaten itu berangkat dari jam delapan, karena undangan acaranya jam sembilan, dan kami yakin jarak tempuh berapa kilometer lebih jauh kami untuk sampai di Kecamatan Sungkai Jaya, jadi tolong jadi perhatian, agar supaya roda pemerintahan kita ini betul-betul jalan. Karena kepala desa ini menjadi ujung tombak yang ada di lapangan,” ujarnya

“Ya kalau sudah bosan jadi kepala desa, enggak apa-apa juga, dan ini bisa jadi perhatian tokoh agama, tokoh masyarakat untuk melihat mana kepala desa yang betul-betul ingin berbuat dan mengabdi kepada masyarakatnya yang ada diwilayahnya,” lanjutnya.

Disampaikannya, penegasan itu karena kinerja Kepala Desa berada dibawah Asisten 1 Pemkab setempat yaitu dirinya, “dan saya enggak mau kepala desa ini yang hanya mengambil tamengnya saja jadi kepala desa, tapi dia tidak berbuat untuk wilayahnya, jadi kedepan tolong jadi perhatian betul oleh camat, karena pak Bupati ingin ‘berlari’ dan setiap asisten dibawah koordinasinya betul-betul menjadi tanggung jawab asistennya,” ucap Mankodri.

Lebih lanjut dikatakannya, manakala nanti ada hal-hal yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan pemerintah yang kurang maksimal, jadi penilaian bagi pihaknya, karena menurutnya, Bupati ingin berlari, jadi diberharapkannha para kepala desa bisa benar-benar memeprhatikan kebutuhan masyarakat dan melaksanakan tugasnya sebagai ujung tombak pembangunan di masing-masing desa.

“Ayo kita bersama-sama berkerja, kita berkoordinasi untuk membangun Lampung Utara menjadi lebih baik kedepannya,” kata Mankodri. (RD/**)
• Penulis: Sarnubi
• Editor : Yuni

Komentar

Realita Lampung